JATMA Aswaja Tegaskan Komitmen Bangun Ekonomi Umat dan Cinta Tanah Air

JATMA Aswaja Tegaskan Komitmen Bangun Ekonomi Umat dan Cinta Tanah Air
Rapat Pleno JATMA Aswaja yang digelar Kamis Sore (17/04/2025). Foto: source for JPNN.com

JATMA Aswaja, katanya, sangat terbuka untuk berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah, swasta, dan masyarakat sipil, dalam rangka membangun ekonomi umat yang mandiri dan berkelanjutan.

“Kami ingin membangun kemitraan yang strategis dengan semua stakeholder demi penguatan ekonomi keumatan. Ini adalah bagian dari komitmen thariqah yang bersumber dari nilai-nilai spiritual yang aplikatif dalam kehidupan sosial,” kata Helmy.

Dengan semangat kebersamaan dan visi yang jelas, JATMA Aswaja berharap mampu menjadi motor penggerak perubahan positif di tengah masyarakat melalui pendekatan spiritualitas yang membumi dan memberi manfaat nyata bagi umat dan bangsa.

Helmy merupakan tokoh nasional dan profesional yang telah lama malang melintang di dunia politik, pemerintahan, dan organisasi keislaman.

Kiprah dan dedikasinya tercermin dari berbagai posisi strategis yang pernah dia emban. (rhs/jpnn)


Sekretaris Jenderal JATMA Aswaja Helmy Faishal Zaini menekankan pentingnya peran organisasi thariqah dalam aspek sosial dan ekonomi.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News