Jauuh! Jago PDIP Masih Unggul di Rekapitulasi Suara KPU
jpnn.com - jpnn.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih melakukan rekapitulasi perhitungan suara Pilkada Kota Cimahi 2017. Namun, sejauh ini perolehan suara terbanyak masih dipegang oleh pasangan Ajay Muhammad Priatna-Ngatiyana.
Data hasil perolehan suara sementara berdasarkan entry data Model C1 menunjukkan perolehan suara pasangan calon yang diusung PDI Perjuangan itu unggul jauh dari rival-rival mereka.
Data yang diperoleh dari KPU Jawa Barat, pasangan calon nomor urut 1 Atty Suharti-Achmad Zulkarnain mengumpulkan 29.23% atau 65.688 suara.
Paslon nomor urut dua, Asep Hadad-Irma Indriani 30,29% atau 68,078 suara dan paslon Ajay-Ngatiyana memperoleh 40,49% atau 90,999 suara.
Data resmi dari KPU Jawa Barat ini diperoleh berdasarkan hasil penghitugnan di 839 dari 980 TPS dalam Pilkada 2017 Kota Cimah. (ca/pojokbandung)
Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih melakukan rekapitulasi perhitungan suara Pilkada Kota Cimahi 2017. Namun, sejauh ini perolehan suara terbanyak
Redaktur & Reporter : Adil
- Pramono-Rano Bakal Perbanyak Rusun Mix-Used, Gabungkan Perumahan, Hingga Gerai UMKM
- Puan Yakin Megawati dan Prabowo Berkeinginan Bertemu Secepatnya
- Guru Besar Sebut Hasto Punya Hak Perlindungan di Kasus Harun Masiku
- Pertemuan Megawati dan Prabowo Bakal Memecah Dominasi Jokowi
- Analisis Pengamat soal Pertemuan Megawati-Prabowo, Silakan Disimak
- Respons PDIP Semarang soal Kasus Mbak Ita di KPK