Jawaban Kimberly Ryder Setelah Dilaporkan ke KPAI oleh Edward Akbar
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Kimberly Ryder memberi tanggapan setelah diadukan melakukan kekerasan kepada anak oleh suaminya, Edward Akbar ke KPAI.
Dia membantah tuduhan tersebut dan menyatakan tidak pernah melakukan penganiayaan terhadap anak.
"Aku tidak merasa itu penganiayaan ya, biasa ya, bukannya aku menormalisasikan ini, cuma memang pasti ibu-ibu bisa relate juga," kata Kimberly Ryder di Komnas Perempuan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Perempuan berusia 31 tahun itu merasa apa yang dilakukan kepada anak bukan bentuk kekerasan.
Menurut Kimberly Ryder, tindakannya dirasa masih wajar, apalagi ketika merasakan beban hidup.
"Sering aku merasa tertekan dalam pernikahan ini, jadi ada saat-saat memang disesali sekali, meledak, marah, apalagi punya suami yang seperti itu," beber pemain film Bangsal Isolasi itu.
Sebelumnya, Edward Akbar melaporkan istrinya, Kimberly Ryder ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) pada Kamis (3/10).
Kuasa hukum Edward Akbar, Jundri R. Berutu mengatakan kliennya mengadukan Kimberly Ryder atas dugaan kekerasaan terhadap anak.
Aktris Kimberly Ryder memberi tanggapan setelah diadukan melakukan kekerasan kepada anak oleh suaminya, Edward Akbar ke KPAI.
- Kimberly Ryder Ungkap Perasaannya Setelah Cerai dari Edward Akbar
- Soal Ini, Kimberly Ryder Mengaku Masih Memilih-milih
- Ungkap Target pada 2025, Kimberly Ryder Bicara Soal Penghasilan
- Setelah Cerai dari Edward Akbar, Kimberly Ryder Kini Ingin Fokus Bekerja
- 3 Berita Artis Terheboh: Viral Gus Miftah Mengejek Pedagang, Hotman Paris Beri Komentar
- Cerai dari Edward Akbar, Kimberly Ryder Bicara Soal Nafkah Anak