Jefri Nichol Ditangkap karena Narkoba, Begini Kondisinya Terkini
jpnn.com, JAKARTA - Polisi mengungkap kondisi terkini Jefri Nichol setelah ditangkap karena kasus kepemilikan narkoba jenis ganja pada Senin (22/7) malam.
Menurut Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Indra Djafar, pesohor kelahiran 15 Januari 1999 itu dalam kondisi baik dan masih menjalani pemeriksaan. "Kondisi baik-baik saja," kata Kombes Pol Indra Djafar.
Pihak kepolisian sebelumnya telah membenarkan menangkap Jefri Nichol terkait kasus penyalahgunaan narkoba. Aktor tampan yang tengah bersinar itu diciduk di tempat tinggalnya pada Senin (22/7) malam.
BACA JUGA: Sebelum Ditangkap Polisi, Jefri Nichol Rayakan Ulang Tahun Fan
"Semalam dini hari memang kita mengamankan JN karena memang ditemukan barang bukti di tempat tinggalnya inisial A residence," ujar Kombes Pol Indra Djafar.
Saat penangkapan Jefri Nichol, polisi menemukan sejumlah barang bukti. Salah satunya yakni narkoba jenis ganja seberat 6,01 gram.
BACA JUGA: Jefri Nichol Ditangkap Polisi Terkait Kasus Narkoba
"Kami sudah menemukan kepemilikan dari barang tersebut seberat 6,01 gram," beber Kombes Pol Indra Djafar.
Polisi mengungkap kondisi terkini Jefri Nichol setelah ditangkap karena kasus kepemilikan narkoba jenis ganja pada Senin (22/7) malam.
- Jefri Nichol Antusias Sambut Hotel For Play: The Fantasy Room Experience
- Ini Alasan Polisi Periksa Jefri Nichol Terkait Kasus Dugaan Pengeroyokan
- Jefri Nichol Diperiksa Sebagai Saksi Kasus Dugaan Pengeroyokan
- 3 Berita Artis Terheboh: Jefri Nichol Bercerita, Irish Bella Menikah
- Cerita Jefri Nichol soal Pendalaman Materi Film Aku Jati, Aku Asperger
- Model Rambut Mirip Jefri Nichol, Anwar BAB Lebih Percaya Diri