Jelang Akhir Tahun, Demand Kredit Naik
Selasa, 09 September 2008 – 12:10 WIB
JAKARTA – Ketatnya likuiditas di industri perbankan diprediksi terus berlanjut. Imbauan BI agar bank mengerem kredit dihadapkan pada fenomena makin besarnya permintaan kredit menjelang Lebaran dan akhir tahun. Ekspansi kredit masih akan tersedot ke sektor telekomunikasi, otomotif, dan komoditas. Sementara menjelang akhir tahun, ekspansi kredit disedot oleh perusahaan-perusahaan yang mulai mengalkulasi rencana bisnisnya untuk awal tahun depan.
Wakil Ketua Umum Perhimpunan Bank Umum Nasional (Perbanas) Jahja Setiaatmadja mengatakan, bank mesti harus waspada dalam menjaga likuiditas di tengah permintaan kredit yang membesar terkait Lebaran dan akhir tahun. Sikap ekstrawaspada juga harus dilakukan bank yang masih aman likuiditasnya.
Baca Juga:
"Bagi bank yang masih mempunyai likuiditas seperti BCA tetap harus berjaga-jaga. Apalagi menghadapi permintaan kredit menjelang Lebaran dan akhir tahun," ujar Wapresdir PT BCA Tbk itu di Jakarta kemarin (8/9).
Baca Juga:
JAKARTA – Ketatnya likuiditas di industri perbankan diprediksi terus berlanjut. Imbauan BI agar bank mengerem kredit dihadapkan pada fenomena
BERITA TERKAIT
- Strategi Marketing yang Tepat Bikin Merek Produk Melekat Diingatan Konsumen
- Sambut Imlek, ANTAM Hadirkan Emas Edisi Tahun Ular Kayu, Cus Diborong!
- Produk SIG Diminati, Toko Bangunan Ini Makin Cuan Lantaran Fokus Pasarkan Semen Hijau
- Persiapkan Masa Pensiun yang Aman untuk Karyawan, IFG Gelar Seminar & Talkshow
- Bukalapak Menolak Tutup, Lakukan Transisi
- Qatar Buka Keran Investasi untuk Bangun 1 Juta Rumah di Indonesia