Jelang Arus Mudik, Pemkot Bekasi Lakukan Pengaspalan Jalan Berlubang, Lihat tuh!

jpnn.com, BEKASI - Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi melalui Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) mengerahkan tim Unit Reaksi Cepat (URC) SitaMBel (Sigap, Tanggap, Melayani, dan Akuntabel) melakukan perbaikan ruas jalur mudik agar menciptakan kenyamanan berkendara.
Beberapa ruas jalan di Kota Bekasi merupakan jalur lintas Kota, Kabupaten, dan Provinsi yang dilewati oleh banyak pemudik menjelang Hari Raya Idulfitri.
"Kami bekerja maksimal saat arus mudik jalanan sudah tidak ada lagi yang rusak ataupun berlubang begitu pun di saat arus balik mudik," kata Kepala DBMSDA Kota Bekasi Arief Maulana dalam siaran persnya, Selasa (26/4).
Dia menambahkan perbaikan itu dimulai untuk mengantisipasi puncak arus mudik yang diperkirakan pada tanggal 28, 29, dan 30 April 2022.
Perbaikan yang dilakukan tim URC SitaMBel ialah dengan menambal jalan rusak dan berlubang dengan menggunakan aspal sehingga jalanan kembali rata.
"Kami lakukan pengaspalan untuk menutup atau menambal jalan-jalan yang rusak dan berlubang yang nantinya akan kembali rata dengan aspal," tambah Arief.
Menurut dia, pihaknya melakukan pengaspalan di malam hari agar tidak mengganggu pengendara lain yang masih lalu lalang.
Tim URC SitaMBel akan selalu siap sedia menangani perbaikan dan penanganan jalan.
Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi melakukan perbaikan ruas jalur mudik agar menciptakan kenyamanan berkendara.
- Jasa Marga: Puncak Arus Mudik Diprediksi pada 28 Maret 2025
- Jasindo Travel Insurance Beri Kenyamanan Bagi Pemudik dengan Perlindungan Menyeluruh
- Pemprov Jakarta Menyiapkan 22.400 Kuota Mudik Gratis ke 20 Kota
- 3,4 Juta Tiket Kereta Api Jarak Jauh Disiapkan Untuk Mudik Lebaran
- Kebijakan Penurunan Harga Tiket Pesawat Saat Mudik, InJourney Airports Beri Diskon 50 %
- Sambut Mudik Lebaran, Suzuki Gelar Promo Diskon Suku Cadang