Jelang Asian Games 2018, Ahok Usung Semangat Bung Karno

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) ingin menunjukkan perkembangan pembangunan ibu kota kepada delegasi negara-negara yang hadir pada Asian Games 2018.
Hal itu disampaikan Ahok dalam acara penyerahan penghargaan dan tali asih kepada atlet dan pelatih berprestasi asal Provinsi DKI Jakarta pada SEA Games XXVIII/2015 di Singapura di Balai Agung, Balai Kota, Jakarta, Selasa (4/8).
Ahok menyatakan, Bung Karno dulu menunjukan Semanggi dan Stadion Gelora Bung Karno. "Nanti kami juga tunjukkan LRT, Kampung Atlet, dan Bundaran Semanggi," kata mantan Bupati Belitung Timur ini.
Ahok menyatakan, dua koridor LRT sudah selesai dibangun saat Asian Games dimulai. Ia memastikan, para delegasi bisa langsung menggunakan LRT menuju Kampung Atlet di Kemayoran, Jakarta Pusat begitu turun dari Bandara Soekarno-Hatta.
Dari Kampung Atlet, sambung Ahok, para delegasi bisa naik LRT ke GBK. Pemerintah Provinsi DKI akan membuat depo LRT di GBK.
"Jadi para atlet tidak perlu tunggu, begitu selesai langsung jalan," tegas mantan politikus Partai Gerindra tersebut. (gil/jpnn)
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) ingin menunjukkan perkembangan pembangunan ibu kota kepada delegasi negara-negara yang
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Situasi Berbeda Timnas Indonesia dan Australia
- Paulo Fonseca Diskors 9 Bulan, Ini Sebabnya
- Adies Dukung Naturalisasi Pesepakbola, tetapi Ingin ke Depan Produk Lokal Jadi Andalan
- Puasa Kemenangan Persija Putus, Carlos Pena Ucap Syukur
- Thierry Henry Yakin Arsenal Bisa Menjadi Juara Liga Champions
- Persib Libas Persik, Bojan Hodak Enggan Terlena