Jelang Final Liga Champions, Ini Statistik Ronaldo dan Salah
Jumat, 25 Mei 2018 – 17:02 WIB
jpnn.com, KIEV - Megabintang Real Madrid Cristiano Ronaldo dan penggawa Liverpool Mohamed Salah bakal mendapat sorotan paling tajam pada final Liga Champions 2017/2018 di NSC Olimpiyskiy Stadium, Kiev, Minggu (27/5) dini hari WIB.
Pasalnya, dua pemain itulah yang tampil paling moncer bagi masing-masing tim pada Liga Champions musim ini.
Namun, kebintangan Ronaldo bukan hal yang baru di Liga Champions.
Musim ini dia berhasil menceploskan 15 gol atau unggul lima gol atas Salah.
Secara total, Ronaldo masih unggul dari Salah dalam hal jumlah gol sepanjang musim ini.
Ronaldo mengemas 50 gol bersama klub dan timnas Portugal sepanjang 2017-2018.
Sementara itu, Salah mengoleksi 48 gol bersama klub dan timnas Mesir. (epr/jpc/jpnn)
Megabintang Real Madrid Cristiano Ronaldo dan penggawa Liverpool Mohamed Salah bakal mendapat sorotan paling tajam pada final Liga Champions
BERITA TERKAIT
- Undian Playoffs Liga Champions: Man City Vs Real Madrid
- Liverpool Panen Uang Seusai Tembus 16 Besar Liga Champions
- Real Madrid Berpotensi Hadapi Laga Maut, Carlo Ancelotti Gelisah
- Man City Jumpa Madrid atau Muenchen, Ini Kata Guardiola
- PSV vs Liverpool: Pasukan Arne Slot Mengalami Kekalahan Perdana di Liga Champions
- Bagan KOPO Liga Champions: Real Madrid Ketemu Man City atau Celtic