Jelang Final Piala FA: 8 Fakta Head to Head Chelsea Kontra Leicester
jpnn.com, INGGRIS - Chelsea akan menghadapi Leicester City dalam partai final Piala FA 2020/21 di Stadion Wembley, London, Sabtu (15/5).
Laga kali ini akan menandai pertandingan ke-10 Chelsea melawan Leicester dalam Piala FA, tetapi untuk pertama kalinya kedua tim bertemu pada partai final dalam kompetisi apa pun.
Berikut sejumlah catatan head-to-head Chelsea kontra Leicester yang dikumpulkan menjelang final Piala FA:
1. Chelsea mempunyai modal besar selalu mampu mengatasi Leicester dalam tujuh pertemuan dalam ajang Piala FA, kendati dua di antaranya sempat harus ditentukan lewat laga ulang.
2. Kendati belum pernah menang dalam Piala FA, Leicester mampu mengalahkan Chelsea 2-0 dalam pertemuan terakhir keduanya di Liga Premier Inggris 19 Januari lalu.
3. Kekalahan kontra Leicester kala itu menjadi pelatuk eksekusi pemecatan Frank Lampard dari kursi manajer Chelsea yang kemudian digantikan oleh Thomas Tuchel.
4. Sejak ditangani Tuchel, Chelsea hanya menelan dua kekalahan dan memetik 13 kemenangan dalam 20 pertandingan dalam kompetisi domestik (Liga Inggris dan Piala FA).
Sedangkan dalam periode yang sama Leicester besutan Brendan Rodgers cuma menang 11 kali dan kalah lima kali.
Berikut delapan fakta head to head Chelsea kontra Leicester, jelang final Piala FA yang akan digelar di London, Sabtu waktu setempat
- Maresca Tegaskan Chelsea Lebih Memprioritaskan Liga Inggris
- 14 Kartu Kuning Mewarnai Bournemouth Vs Chelsea, Liverpool Keok
- Rayuan Mantan Bikin Conor Gallagher Merapat ke Atletico Madrid
- Tinggalkan Chelsea, Conor Gallagher Gabung Atletico Madrid
- Liga Inggris: Chelsea Memperpanjang Kontrak Cole Palmer
- Setelah Menaklukkan Chelsea, Real Madrid Fokus ke Piala Super UEFA