Jelang Hari Kemerdekaan RI, Jokowi Gelar Zikir dan Doa Bersama

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Ibu Negara Iriana mengikuti acara Zikir dan Doa Kebangsaan 78 Tahun Indonesia Merdeka, di Halaman Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (1/8).
Pada kegiatan itu, hadir juga Wakil Presiden Ma’ruf Amin beserta istri Wury Ma’ruf Amin.
Acara ini diselenggarakan istana sebagai pembuka Bulan Kemerdekaan memperingati HUT ke-78 RI.
Jokowi tampak hadir mengenakan kemeja muslim putih dipadukan dengan jas berwarna abu-abu dan sarung hijau serta peci.
Wapres mengenakan pakaian Muslim serba putih dengan peci hitam.
Presiden dan Wapres tampak duduk bersebelahan. Begitu pula dengan Ibu Negara dan Istri Wapres terlihat duduk bersebelahan dalam shaf wanita.
Turut hadir dalam acara tersebut, antara lain sejumlah menteri dan wakil menteri Kabinet Indonesia Maju, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan berbagai elemen lain.
Acara diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, pembacaan ayat suci Al-Quran serta laporan Ketua Penyelenggara Zikir dan Doa Kebangsaan. (Antara/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Presiden Joko Widodo (Jokowi) tampak hadir dalam acara zikir dan doa itu mengenakan kemeja muslim putih.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Duka, BKN Ungkap Jumlah Penerbitan SK PPPK 2024, Siap Buka-bukaan?