Jelang HUT Demokrat, DPP IMDI Membantu Warga Terdampak Pandemi
jpnn.com, JAKARTA - Pandemi Covid 19 hingga saat ini masih menghantui masyarakat. Dampaknya menimbulkan banyak korban masih dirawat atau bahkan meninggal dunia. Di sisi lain bagi mereka yang sudah ditinggal perlu mendapat perhatian serius.
Hal tersebut menjadi perhatian politikus Partai Demokrat Michael Wattimena.
Eks pimpinan Komisi V DPR RI yang juga Ketua Umum Insan Muda Demokrat Indonesia (IMDI) itu terus berbagi dengan masyarakat sekitar.
Salah satunya yang dilakukan pengurus DPP IMDI saat memberikan bantuan kepada rekan-rekan media yang menjadi dampak covid-19.
Bantuan dilakukan Sri Kandi IMDI di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan. Bantuan berupa sembako untuk para rekan-rekan mediqla yang terdampak covid.
“Bantuan ini bentuk kepedulian Srikandi IMDI kepada wartawan karena wartawan sebagai lumbung atau ujung tombak informasi, sehingga perlu kita semangati," ujar Michael.
“Kita terus berbagi kepada masyarakat, karena biar bagaimana juga mereka saudara kita semu harus kita bantu. Langkah ini sebagai bentuk kepedualian sesama,” tegas politikus asal Kota Ambon Maluku ini.
Di sisi lain menurut pengurus Harian DPP Partai Demokrat kegiatan tersebut bagian rangkaian HUT Partai Demorkat ke-20 tahun. Sesuai arahan Ketua Umum Partai Demokrat AHY bahwa Partai Demokrat harus tetap dekat dengan rakyat.
Jelang HUT Demokrat, Ketua Umum IMDI Michael Wattimewa bersama Sri Kandi IMI memberikan bantuan kepada warga terdampak pandemi covid-19 di kawasan Wijaya,
- Hinca Demokrat: Kami Mendengar, Kasus Tom Lembong Sarat Balas Dendam Politik
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan
- Eks Klien Curhat soal Survei Poltracking: Saya Rugi Besar, Data Ngaco Semua
- Kementrans Bakal Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi 8%
- Status Tersangka Denny Indrayana di Kasus Payment Gateway Harus segera Dieksekusi
- Demokrat Minta Auditor BPK Diusut Terkait Jual Beli Opini WTP