Jelang Indonesia Vs Thailand di Piala Thomas: Naga Api Waspada

jpnn.com, AARHUS - Indonesia akan menghadapi Thailand pada laga kedua penyisihan Grup A Piala Thomas 2020, Senin (11/10) malam WIB.
Menjelang pertandingan itu, pelatih ganda putra Indonesia Herry Iman Pierngadi telah menyiapkan para pemain terbaiknya menghadapi tim Gajah Putih.
Pelatih berjuluk Naga Api itu mewanti-wanti anak asuhnya untuk fokus menghadapi Thailand.
Pasalnya, Thailand mampu mengalahkan tim kuat Taiwan 3-2 pada laga pertama grup.
Thailand pun layak menyandang status Kuda Hitam dalam Piala Thomas usai kemenangan itu.
Pada laga tersebut, Taiwan unggul dua poin terlebih dahulu melalui, Chou Tien Chen (tunggal putra) dan Lee Yang/Wang Chi Lin (ganda putra).
Baru pada pertandingan ketiga Thailand bangkit setelah Kunlavut Vitidsarn (tunggal putra) membuka poin untuk Thailand usai menang melawan Wang Tzu Wei.
Setelah memperkecil kedudukan di luar dugaan Thailand bahkan mengembalikan keadaan melalui Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh (ganda putra) dan Suppanyu Avihingsanon (tunggal putra).
Tim Piala Thomas Indonesia wajib mewaspadai Thailand yang pada laga pertama mengalahkan Taiwan.
- Banyak Bikin Kesalahan, Rehan/Gloria Harus Puas Jadi Runner up Lagi
- Rehan/Gloria dan Adnan/Indah Kompak ke Perempat Final Orleans Masters 2025
- Rehan/Gloria Tidak Mau Terbebani dan Pengin Main Lepas di Semifinal German Open 2025
- PBSI Apresiasi Gelar Juara Tim Beregu Campuran Indonesia di BAMTC 2025
- BAMTC 2025: Thailand Susah Payah Kalahkan Korea, Tunggu Indonesia di Empat Besar
- Live Streaming 8 Besar BAMTC 2025 Indonesia Vs Taiwan, Gratis