Jelang Kejuaraan Dunia Junior 2022, Tim Bulu Tangkis Muda Indonesia Beber Ambisi Besar
jpnn.com - Tim bulu tangkis muda Indonesia siap berlaga pada Kejuaraan Dunia Junior 2022 yang bergulir di Santander, Spanyol, pada 17 hingga 30 Oktober mendatang.
Pada ajang ini, Indonesia tergabung di Grup A bersama Malaysia, Swedia, dan Latvia.
Skuad Merah Putih akan menurunkan 20 pemain di nomor beregu dan 28 orang untuk nomor perorangan.
Ketua Umum PBSI Agung Firman Sampurna berharap para pebulu tangkis junior Indonesia mampu mencapai prestasi maksimal di Negeri Matador.
"Semoga calon pemain masa depan ini bisa memberikan prestasi maksimal. Bertandinglah untuk menang," ungkap Agung dalam rilis tertulis.
Optimisme juga tercurah dari manajer tim Eddy Prayitno yang mengaku para pemain Indonesia sudah siap tempur di Kejuaraan Dunia Junior 2022.
Lolos dari penyisihan grup menjadi target awal sebelum membidik target yang lebih tinggi, yaitu mempertahankan gelar Piala Suhandinata yang direbut Garuda Muda pada 2019 silam.
"Tim ini kemarin sudah menjalani pertandingan di Yogya selama dua minggu dan hasilnya cukup meyakinkan. Analisis kami semua sudah siap bertanding dan siap juara."
Tim bulu tangkis muda Indonesia beberkan ambisi besar jelang turun di Kejuaraan Dunia Junior 2022.
- Pengumuman Pelatih Telah Dilakukan, Pemanggilan Pemain Pelatnas PBSI Mulai Senin
- Pelatnas Cipayung Mencari Pelatih Baru, Para Legenda Langsung Turun Gunung
- Pelatnas Cipayung Mencari Pelatih Baru, Para Legenda Langsung Turun Gunung
- Revolusi Pelatih Pelatnas Cipayung, Irwansyah dan Harry Hartono tak Lagi Mendampingi Ginting cs
- Promosi dan Degradasi Masih Belum Jelas, Juara Kejurnas PBSI 2024 Berharap Hal Ini
- Dapat Ucapan Terima Kasih, Naga Api Tak Masuk Bursa Pelatih Baru PBSI?