Jelang Lawan MU, Costa Dilarikan ke Rumah Sakit

jpnn.com - LONDON - Chelsea mendapat kabar buruk jelang laga kontra Manchester United pada pekan kesembilan Premier League 2014/2015 di Old Trafford, Minggu (26/10) mendatang.
Bomber garang Diego Costa dikabarkan dilarikan ke rumah sakit. Laman Independent, Kamis (23/10) menulis, bomber asal Spanyol itu mengalami masalah dengan perut.
Kondisi itu tentu memusingkan kubu Chelsea. Pasalnya, stok lini depan raksasa Premier League berjuluk the Blues itu memang tengah minim. Sebelumnya, Loic Remy juga dikabarkan absen karena dihantam cedera.
Costa memang menjadi salah satu perhatian utama Chelsea musim ini. Sebab, bomber berusia 25 tahun itu terus saja menjadi pilar tak tergantikan di lini depan timnas Spanyol. Padahal, Costa sebelumnya bermasalah dengan hamstring dan pangkal paha.
“Tidak ada aturan dan hukum yang melindungi kami. Hanya mental dari pelatih timnas dan timnya. Ini semua bergantung pada mereka,” sindir pelatih Chelsea, Jose Mourinho. (jos/jpnn)
LONDON - Chelsea mendapat kabar buruk jelang laga kontra Manchester United pada pekan kesembilan Premier League 2014/2015 di Old Trafford, Minggu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah