Jelang Lawatan ke Papua, Widodo Pasang Strategi Alternatif

jpnn.com - PALEMBANG - Jelang lawatannya ke markas Persipura Jayapura, pelatih Widodo C Putro Sriwijaya FC harus menyiapkan strategi alternatif.
Berhubung terbatasnya pemain, Supardi Natsir dkk yang biasanya memakai pola baku 4-2-3-1, kini harus lebih fleksibel.
Strategi dengan menempatkan dua gelandang bertahan sementara didrop diganti dengan mengandalkan satu gelandang bertahan untuk cover pertahanan untuk adopsi pola 4-1-4-1.
"Kami sudah melakukan simulasi di latihan Rabu (26/10). Mudah-mudahan dengan perubahan ini bisa mengatasi Persipura," jelas Widodo seperti diberitakan Sumatera Ekspress (Jawa Pos Group) hari ini.
Dalam pola ini, Widodo berusaha menguatkan pertahanan dengan menugasi gelandang bertahan menjadi semilibero.
Fungsinya, selain menyeimbangkan lini tengah, tugasnya melakukan cover pertahanan agar lebih solid.
Tugas ini biasanya dilakukan oleh Ahmad Jufriyanto.
Hanya, Jufriyanto di laga nanti besar kemungkinan akan menjadi bek tengah bersama Ngurah Nanak untuk menutup lubang yang ditinggalkan Fachrudin Aryanto dan Mauricio Leal.
PALEMBANG - Jelang lawatannya ke markas Persipura Jayapura, pelatih Widodo C Putro Sriwijaya FC harus menyiapkan strategi alternatif. Berhubung
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!