Jelang Lebaran, Titik Nol IKN Nusantara Ditutup Sementara untuk Pengunjung
jpnn.com, PENAJAM PASER UTARA - Semenjak kedatangan Presiden Joko Widodo menggelar ritual adat penyatuan tanah dan air dari penjuru negeri, titik nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, belakangan berubah menjadi tempat wisata baru.
Banyak pengunjung dari luar Kaltim silih berganti mengunjungi ke lokasi yang nantinya akan dibangun Istana Negara tersebut.
Bahkan menjelang lebaran Idulfitri, titik nol IKN Nusantara terpantau terus dikunjungi masyarakat hingga pejabat.
Namun titik nol IKN Nusantara rencananya ditutup sementara waktu, yaitu sejak 30 April hingga 3 Mei.
Sekretaris Camat Sepaku Adi Kustaman telah menyampaikan pengumuman penutupan lokasi titik nol IKN Nusantara.
Penutupan dilakukan guna menghindari ramainya kunjungan serta mengikuti instruksi dari pemerintah, yakni cuti lebaran.
"Iya benar pengumumannya sudah saya buat. Penutupan sementara ini sudah koordinasikan dengan pihak terkait. Penutupan sementara titik nol IKN di mulai dari tanggal 30 April sampai 3 Mei," ungkap Adi dikonfirmasi JPNN.com, Jumat (29/3).
Dijelaskan Adi, penutupan sementara IKN Nusantara dikarenakan adanya beberapa faktor yang dipertimbangkan, di antaranya berkaitan dengan adanya cuti Lebaran.
Titik Nol IKN Nusantara ditutup sementara untuk pengunjung sejak 30 April sampai 30 Mei
- 390 PPPK 2021 Gowa Dapat Perpanjangan SK, Adnan Purichta Ichsan Beri Pesan Tegas
- KMHDI Nilai IKN Simbol Pemerataan Ekonomi Indonesia yang Harus Dilanjutkan
- Sudah Tahu Belum, Taman Safari Indonesia Berlakukan Tiga Kelas
- Teknologi Inovatif Jadi Kunci Tingkatkan Produktivitas Padi di Lahan Sulfat Masam
- Perusahaan Ini Mempekerjakan Pegawainya 24 Jam Sehari
- Hardjuno Wiwoho: Upacara 17 Agustus di IKN Musti Jadi Titik Awal Perbaikan Hukum di Indonesia