Jelang Liga 1 2019, Borneo FC Kebut Penyelesaian Stadion Segiri

jpnn.com, SAMARINDA - Borneo FC terus membenahi markasnya, Stadion Segiri Samarinda jelang kompetisi Liga 1 musim 2019. Hingga kini lapangan masih dalam proses perawatan. Rumput di Stadion Segiri sempat dalam kondisi tak bagus akibat kemarau beberapa waktu lalu.
Lerby Eliandry dkk bahkan harus mengalah berlatih di Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang, lantaran tak ada lapangan memadai di Samarinda.
Vice Chief Marketing Borneo FC, Reza Katamsi menuturkan, pengerjaan perbaikan rumput lapangan terus dikebut. Dari pantauannya, tim pekerja tinggal meratakan tanah.
BACA JUGA: Jalani Latihan Perdana, Simic Merasa Terlahir Kembali
"Kelihatannya sudah hampir selesai dengan meratakan lapangan. Kalau itu sudah selesai tinggal memupuk dan menunggu rumputnya tumbuh," ucap Reza.
Sayangnya, Reza belum bisa memberi kepastian kapan lapangan Stadion Segiri bisa dipergunakan. Namun, bila masa perbaikan selesai sebelum 16 Mei, laga perdana kontra Bhayangkara FC dimainkan di Samarinda.
"Untuk penyelesaiannya juga belum bisa dipastikan. Jadi, lapangan belum ada jaminan dipakai tanggal 16 Mei melawan Bhayangkara FC," imbuhnya.
BACA JUGA: Marko Simic Yakin Performanya Kembali ke Normal Sebelum Lawan Barito Putera
Borneo FC terus membenahi markasnya, Stadion Segiri Samarinda jelang kompetisi Liga 1 musim 2019. Hingga kini lapangan masih dalam proses perawatan.
- Borneo FC vs Persib Tanpa Pemenang, Bojan Hodak Menyesali Ini
- Borneo FC Vs Persib Bandung 2-2, Lihat Klasemen Liga 1
- Pelatih Borneo FC Bongkar Semua Kekuatan Persib Bandung
- Dipastikan Absen, Marc Klok Tetap Dibawa saat Persib Jumpa Borneo FC, Kenapa?
- Menghilang 7 Bulan, Febri Hariyadi Kembali Berlatih, Main saat Borneo FC vs Persib?
- Persib Dihantui Krisis Pemain, Nick Kuipers Bicara Peluang saat Jumpa Borneo FC