Jelang Liga 1 2021, Bali United Bakal Gelar Tour de Java

Jelang Liga 1 2021, Bali United Bakal Gelar Tour de Java
Yabes Tanuri, CEO Bali United, saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, BALI - Bali United menjadi salah satu tim Liga 1 2021/2022 yang cukup serius menyiapkan diri menghadapi kompetisi.

Mereka telah menyiapkan program Tour de Java, yakni rangkaian uji coba melawan beberapa tim di Pulau Jawa sebelum kompetisi bergulir.

Selain tampil di turnamen pra musim Piala Wali Kota Solo, tim berjuluk Serdadu Tridatu tersebut juga akan menggelar pertandingan uji coba di Yogyakarta melawan beberapa tim.

"Kami akan turut menggelar rangkaian tur pramusim dengan beberapa tim sebelum kemudian melakoni turnamen Piala Wali Kota Solo," kata CEO Bali United Yabes Tanuri di situs klub.

Menurut pria berkacamata itu, tur pramusim tersebut akan dimanfaatkan sekaligus untuk mengasah pemain-pemain muda yang dimiliki.

Karena itu, lawan yang akan dihadapi juga tim-tim yang berdomisili di seputar Yogyakarta dan Solo.

Piala Wali Kota Solo sendiri akan menjadi ajang pemanasan bagi Bali United sebelum  yang juga dijadwalkan tampil di turnamen Piala AFC 2021.

Baca Juga: Booking Cewek Cantik Lewat Aplikasi MiChat, Tak Disangka, yang Datang Malah Waria Ganas

Bali United panaskan mesin sebelum tampil di ajang Piala Wali Kota Solo dan tampil di Liga 1 2021/2022 serta Piala AFC 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News