Jelang Malam Tahun Baru 2025, Kawasan Asia Afrika hingga Gedung Sate Bandung Dipadati Wisatawan

jpnn.com, BANDUNG - Menjelang perayaan malam Tahun Baru 2025, sejumlah wisatawan mulai berdatangan ke kawasan Asia Afrika dan halaman Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (31/12) malam.
Pantauan reporter JPNN di lokasi, wisatawan sudah mulai memenuhi halaman Gedung Sate untuk menunggu momen malam pergantian tahun bersama keluarga.
Di Lapangan Gasibu, biasanya akan ada atraksi kembang api yang menghiasi langit.
Pun demikian di kawasan Jalan Asia Afrika, wisatawan terus berdatangan.
Meski tidak ada acara khusus yang digelar di kawasan tersebut, mereka tampan antusias berjalan-jalan menikmati suasana area heritage Kota Bandung itu.
Dibeberapa sudut Asia Afrika dan Braga, terdapat sejumlah musisi jalanan yang menghibur wisatawan dengan live musik.
Sementara kondisi lalu lintas di kawasan Gedung Sate terpantau masih ramai lancar, tidak ada jalan yang ditutup.
Sedangkan di kawasan Asia Afrika dan Braga, kondisi lalu lintas mulai padat.
Kawasan Jalan Asia Afrika - Braga hingga Gedung Sate mulai dipadati wisatawan yang akan merayakan malam pergantian tahun 2025.
- Wali Kota Bandung Temukan Pungli Pengelolaan Sampah Pasar Gedebage
- Farhan Sidak, Lalu Sampaikan Solusi Tumpukan Sampah di Pasar Gedebage
- Dewan Pakar BPIP Djumala: KAA, Legacy Indonesia dalam Norma Politik Internasional
- Eagle Gelar SSB Ajak Running Enthusiast Tingkatkan Performance Gunakan Alpha-ST
- Pelaku Pencurian Identitas di Kota Bandung Ditangkap Polisi, Motifnya Bikin Geleng Kepala
- Lemhannas RI Gelar Studi Strategis di Jawa Barat untuk Perkuat Ketahanan Nasional