Jelang MotoGP Indonesia di Mandalika, Menaker Ida Ikut Turun Tangan

jpnn.com, JAKARTA - Menjelang penyelenggaraan balapan motor paling bergengsi, MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, Lombok, Menaker Ida Fauziyah ikut mempersiapkan segalanya.
Menteri Ida berkomitmen akan membantu dalam peningkatan kompetensi masyarakat di Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Mandalika ini adalah milik masyarakat NTB, Mandalika ini adalah milik masyarakat Indonesia, masyarakat NTB harus merasakan langsung keberadaan Mandalika, masyarakat NTB harus menjadi Tuan di Mandalika, di NTB itu sendiri," kata Ida dalam keterangan resmi di Jakarta.
Dalam peninjauan sejumlah sarana pelatihan BLK Komunitas di NTB, Menaker menegaskan Indonesia yang berencana menjadi tuan rumah MotoGP harus didukung dengan penyiapan SDM kompeten.
"Oleh karena itu kami ingin berkontribusi meningkatkan kompetensi SDM di sekitar NTB ini untuk bisa mereka menjadi tuan di NTB," tambah Ida.
Dalam kesempatan itu dia menjelaskan bahwa Kemenaker memiliki BLK yang dikelola langsung di NTB yaitu BLK Lombok Timur yang memiliki kejuruan unggulan pariwisata.
BLK Lombok Timur memiliki wilayah binaan NTB, Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Bali.
Menurut dia, agar pelatihan yang diselenggarakan sesuai dengan kebutuhan dunia usaha dan industri, pihaknya telah menyinergikan pelatihan di BLK dengan kebutuhan pasar kerja.
Menjelang penyelenggaraan balapan motor paling bergengsi, MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, Lombok, Menaker Ida Fauziyah ikut mempersiapkan segalanya.
- Pemerintah Buka Suara Soal Penundaan Pengumuman THR
- Penghentian Operasi Sritex Berujung PHK, Wamen Noel Menyoroti Putusan Kurator
- GT World Challenge Asia 2025 Bakal Memperkuat Branding Indonesia di Mata Dunia
- Tiket MotoGP Indonesia Sudah Bisa Dibeli, Harga Mulai Rp 25 Ribu
- MotoGP Indonesia 2025 Digelar Oktober, Tiket Harga Khusus Sudah Tersedia, Buruan!
- Jadwal MotoGP 2025: Melintasi 18 Negara, Termasuk Indonesia