Jelang Mudik Lebaran, Pertamina Turunkan Harga Avtur di 37 Bandara

jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) akan menurunkan harga Avtur di 37 lokasi bandar udara atau bandara dalam rangka mendukung program pemerintah, yaitu penyesuaian harga tiket pesawat periode Ramadan-Idulfitri 1446 H.
Vice Presideporate Communicationnt Cor PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso menyampaikan langkah Pertamina dalam penyesuaian harga Avtur akan dilaksanakan di berbagai lokasi bandar udara yang dikelola oleh Angkasa Pura.
Menurut Fadjar, langkah ini merupakan bagian dari upaya sinergi BUMN dalam mendukung kelancaran transportasi udara bagi masyarakat yang ingin menikmati liburan selama periode Ramadan dan Idulfitri tahun ini.
"Sebagai BUMN, Pertamina akan selalu hadir melayani masyarakat untuk memastikan energi termasuk Avtur untuk penerbangan mudik lebaran tetap terpenuhi dan lancar," kata Fadjar dalam keterangannya, Selasa (4/3).
Kebijakan penurunan harga Avtur ini, lanjut Fadjar, akan berlangsung mulai dari 18 Maret-15 April 2025.
Evaluasi harga tersebut juga tetap mempertimbangkan volatilitas harga minyak dan kondisi pasar terkini selama periode Maret-April.
"Harga tersebut ditetapkan dengan tetap menjamin keberlanjutan bisnis dan dukungan terhadap industri penerbangan nasional," tambahnya.
Penurunan harga pada beberapa lokasi tersebut, kata Fadjar, ditetapkan berdasarkan tren peningkatan permintaan Avtur yang signifikan di 37 Bandara.
Pertamina akan menurunkan harga Avtur di 37 bandara dalam rangka mendukung program pemerintah, yaitu penyesuaian harga tiket pesawat periode Ramadan-Idulfitri
- Mentan Amran Bakal Tindak Pedagang Jual Beras di Atas HET
- Jam Operasional Berubah di Bulan Ramadan, BNI Pastikan Kelancaran Transaksi Perbankan
- Koalisi Sipil Yakin Kepemimpinan Baru di Pertamina Bisa Perbaiki Tata Kelola Perusahaan
- Masjid Garapan Waskita Karya Siap Digunakan untuk Ibadah, Ramadan Makin Khusyuk
- Mengkaji Kitab Mbah Hasyim, Ma'ruf Amin: Inilah Tradisi PKB
- Slim Fit Booster dari LIGHThouse Bikin Puasa Sambil Diet Nyaman, Sehat