Jelang Natal dan Tahun Baru, Harga dan Pasokan Pangan Stabil
Suwandi mengungkapkan, sejak November 2018 hingga Januari 2019, ketersediaan berbagai jenis cabai aman di wilayah Jabodetabek. Untuk November 2018, ketersediaan cabai 26.214 ton, lalu Desember 2018 sebesar 19.348 ton serta Januari 2019 sebanyak 18.744 ton.
"Aman ketersediannya. Tidak perlu khawatir dengan komoditas cabai," kata Suwandi.
Sementara itu, untuk beras, Direktur Operasional dan Pelayanan Publik Bulog Tri Wahyudi Saleh mengatakan, instansinya kini memiliki stok di gudang mencapai 2,4 juta ton.
Tri Wahyudi juga menjelaskan, Bulog dan PT Food Station telah menggelar operasi pasar beras medium dengan harga Rp 8.500 per kapita. Upaya tersebut, ucap Tri Wahyudi, untuk menekan melonjaknya harga beras premium.
"Stok yang cukup diharapkan menjaga stabilitas harga beras. Stabilisasi harga juga sudah terlaksana di seluruh Indonesia," ujar Tri Wahyudi.
Tri Wahyudi memastikan, Bulog telah menyiapkan pasokan beras premium ke pasar induk Cipinang.(jpnn)
Menjelang hari raya Natal dan tahun baru 2019, Kementan memastikan ketersediaan konsumnsi pangan dan komoditas hortikultura mencukupi di pasaran.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Ketahanan Pangan, IsDB & IFAD Kembangan Pertanian Dataran Tinggi
- Program Upland Kementan Diharapkan Bisa Perkuat Ketahanan Pangan
- IFAD Tinjau Program UPLAND di Garut Untuk Tingkatkan Produktivitas & Kesejahteraan Petani
- Bagaimana Cara Daftar Brigade Swasembada Pangan? Ini Penjelasan Kepala BPPSDMP Kementan
- ASDP Maksimalkan Layanan Penyeberangan Jawa-Bali untuk Menyambut Natal dan Tahun Baru
- Usut Kasus Korupsi Pengadaan X-Ray Kementan, KPK Panggil Sunarto Sulai