Jelang Natal dan Tahun Baru, Polisi Intens Razia Miras

jpnn.com - TERNATE - Menjelang Natal dan tahun baru, pemasokan miras dari luar dan ke Ternate kian meningkat. Buktinya, menyita puluhan minuman keras (miras) jenis captikus di Pelabuhan Bastiong, Minggu (11/12) dini hari.
Miras yang disita dalam razia tersebut diamankan di atas kapal KM Ratu Maria yang baru tiba dari Bacan, Halmahera Selatan.
Sayangnya, pemilik miras tersebut lebih dulu kabur sebelum ditangkap polisi. Akhirnya, miras tersebut langsung diamankan ke Mapospol Pelabuhan Bastiong.
Pada waktu yang sama, petugas kepolisian KP3 Ahmad Yani juga mengamankan 60 botol dan 11 kantong captikus. Miras tak bertuan itu diamankan di atas KM Bunda Maria yang baru tiba dari Manado, Sulawesi Utara (Sulut).
“Kita terus pantau di setiap kapal, karena bulan ini pasokan miras ke Ternate semakin banyak,” tutur Kajaga Pospol Pelabuhan Bastiong Aipda M. Bahdi sembari mengatakan meski para pelakunya tidak ditemukan, paling tidak mirasnya sudah diamankan.(JPG/mg-03/jfr/fri/jpnn)
TERNATE - Menjelang Natal dan tahun baru, pemasokan miras dari luar dan ke Ternate kian meningkat. Buktinya, menyita puluhan minuman keras (miras)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kakorlantas Polri Apresiasi Upaya Polda Riau Jaga Keamanan Lewat Operasi Ketupat
- Pria Ditemukan Kritis di Simpang SKA Pekanbaru, Diduga Terjatuh dari Fly Over
- Jadi Irup Hari Otda 2025, Sekda Sumsel Sampaikan Pesan Penting Mendagri Tito, Simak
- Sebut Banjir Kota Palu Gegara Tambang, ART Minta BPK Hitung Kerugian Kerusakan Lingkungan
- Tidak Ada Ampun untuk PPPK Terlibat Asusila
- Pemkot Denpasar Dinilai Berkinerja Tinggi dalam Pemerintahan Daerah