Jelang Nikah, Jupe Kehilangan Ayah
jpnn.com - JAKARTA - Kabar duka menghampiri aktris Julia Perez atau Jupe. Saat akan menggelar proses lamaran dengan Gaston Castano pada Rabu (4/12) lusa, Jupe justru kehilangan ayahnya, Angkasa Jaya yang pergi untuk selama-lamanya.
Ayah Jupe beberapa hari belakangan ini memang dalam kondisi kritis. Hingga akhirnya Angkasa kembali ke haribaan Ilahi hari ini di di RS Polri Kramat Jati.
"Innalilahi wa innalilahi rojiun..ampuni segala dosa dan kesalahan papa *pray*," kata Jupe dalam akun twitternya, @juliaperrez.
Jupe sangat syok kehilangan ayah. Sebab sebelumnya, Jupe sudah meminta designernya untuk tetap membuat baju istimewa untuk ayahnya. Bahkan, proses fitting atau pengukuran baju harus dilakukan di rumah sakit.
"Kalau mama sudah jadi. Papa belum karena masih di rumah sakit. Nanti Koko (designer, red) nyuruh anak buahnya fitting baju di rumah sakit karena gak bisa juga dia kita bawa ke sini," kata Julia Perez, beberapa waktu lalu. (abu/jpnn)
JAKARTA - Kabar duka menghampiri aktris Julia Perez atau Jupe. Saat akan menggelar proses lamaran dengan Gaston Castano pada Rabu (4/12) lusa, Jupe
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bantah Kesal, Dede Sunandar Justru Ungkap Kebaikan Vicky Prasetyo
- Fakta-Fakta Seputar Gugatan Cerai Sherina Munaf Terhadap Baskara Mahendra
- Ini Alasan Bung Towel Akhirnya Lapor Polisi
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Dituding Telantarkan Anak, Hotman Bahas Kasus Vadel
- Viral, Uya Kuya Diusir Pemilik Rumah Korban Kebakaran Los Angeles
- Alhamdulillah, Gus Miftah Pandu Warga Korsel Masuk Islam Secara Virtual