Jelang Pemilu 2024, Ini Pesan Bahtiar Kemendagri dan Brigjen Ahmad Nurwakhid

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri Bahtiar mengingatkan seluruh penyelenggara pemilu dan masyarakat untuk berpegang pada nilai-nilai Pancasila.
Masyarakat jangan memilih pemimpin yang perilakunya bertentangan dengan nilai-nilai ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, musyawarah/mufakat, dan keadilan sosial.
"Jangan pilih calon pemimpin yang kita pastikan akan merusak persatuan dan kesatuan bangsa kita. Nah, tentu demokrasi kita harus musyawarah," ujar Bahtiar saat membuka webinar bertema Internalisasi Nilai-Nilai Pancasila dalam Mendukung Pemilu Serentak Damai Tahun 2024, Selasa (7/6).
Webinar ini untuk menyosialisasikan agar nilai-nilai Pancasila menjadi penuntun dalam penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada serentak 2024.
Webinar yang dimoderatori oleh Direktur Bina Ideologi, Karakter dan Wawasan Kebangsaan Ditjen Politik dan PUM Kemendagri Drajat Wisnu Setyawan ini menghadirkan tiga narasumber.
Ketiganya, yakni Deputi Bidang Dukungan Teknis Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Eberta Kawima, Direktur Pencegahan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Brigjen Ahmad Nurwakhid, dan Ketua Yayasan Bentang Merah Putih Yohana Elizabeth.
Bahtiar menegaskan, Pancasila sebagai dasar dalam kehidupan berbangsa dan bernegara harus diinternalisasikan dalam pelaksanaan Pemilu dan Pilkada serentak.
Hal ini penting karena Pancasila memberikan batasan terhadap demokrasi yang bersifat universal.
Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri Bahtiar dan Direktur Pencegahan BNPT Brigjen Ahmad Nurwakhid menyampaikan pesan penting jelang Pemilu 2024.
- Surat Terbaru Kemendagri soal Gaji Bikin Guru PNS & PPPK Daerah Gembira
- Kemendagri Gelar Apel Kesiapsiagaan Nasional Satdamkarmat dan Satpol PP
- GPA Apresiasi Penyelenggaraan Retret Kepala Daerah yang Digelar Presiden dan Mendagri
- Kepala BSKDN Apresiasi Inovasi Kabupaten Klaten di IGA 2024
- Tri Tito Karnavian Lantik 34 Ketua TP PKK dan Tim Pembina Posyandu Provinsi
- Kata Khofifah, Kepala Daerah Bakal Pakai Seragam Komcad