Jelang Pemilu, Ini Pesan Wakil Ketua MPR Yandri Susanto untuk Pengurus RT-RW, Simak!

Jelang Pemilu, Ini Pesan Wakil Ketua MPR Yandri Susanto untuk Pengurus RT-RW, Simak!
Wakil Ketua MPR Yandri Susanto (berkopiah) saat hadir di acara sosialisasi Empat Pilar MPR yang dihadiri pengurus RT-RW se-Kecamatan Petir, Kabupaten Serang, yang berlangsung di Hotel Wira Carita Pandeglang, Sabtu (13/5) malam. Foto: Dokumentasi Humas MPR RI

jpnn.com, PANDEGLANG - Wakil Ketua MPR Yandri Susanto mengajak kepala desa, dan pengurus rukun tetangga (RT) maupun rukun warga (RW) senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan serta kekompakan, terlebih menjelang Pemilu 2024.

Ajakan itu disampaikan Yandri Susanto mengingat pengurus RT-RW dan kepala desa merupakan garda terdepan penjaga kerukunan dan ketentraman yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.

Menurut Yandri, tanpa pengabdian dan keberadaan pengurus RT-RW, niscaya kurukunan dan ketentraman negara akan mudah terusik.

"Kita memang punya aparat keamanan, tetapi tanpa kehadiran pengurus RT atau RW tidak akan pernah merasa tenang," kata Yandri Susanto pada sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Hotel Wira Carita Pandeglang, Sabtu (13/5) malam.

Dia mengingatkan jelang pesta demokrasi lima tahunan yang semakin dekat, suhu politik di tanah air akan terus meningkat yang berakibat potensi ketegangan pun akan semakin tinggi.

Yandri menekankan dibutuhkan peran dan kesadaran masyarakat, khususnya pengurus RT-RW agar bisa menjaga kondusifitas lingkungan.

"Pilihan boleh beda, tapi tidak boleh ada perpecahan. Beda warna adalah lumrah," pesan Yandri.

Di masa-masa yang akan datang semakin mendekati waktu pencoblosan, menurut Yandri akan semakin banyak caleg yang datang.

Wakil Ketua MPR Yandri Susanto menyampaikan sejumlah pesan untuk pengurus RT-RW jelang Pemilu 2024, simak baik-baik

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News