Jelang Pemilu, Pelayanan Publik Diprediksi Semakin Bobrok
Selasa, 25 Desember 2012 – 17:59 WIB

Jelang Pemilu, Pelayanan Publik Diprediksi Semakin Bobrok
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Perwakil Daerah (DPD), La Ode Ida mengatakan pelayanan pemerintah terhadap masyarakat di tahun 2013 akan semakin bobrok. Hal itu terjadi karena tahun 2013 merupakan kesempatan terakhir bagi semua pejabat publik yang berasal dari partai politik untuk membenahi partainya masing-masing. "Jika Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak mengambil sikap untuk menjadikan jajarannya bekerja secara profesional, dengan antara lain mengganti anggota kabinet dari parpol, maka birokrasi akan semakin terpuruk karena terpaksa jadi pelayan atasannya yang berasal dari parpol tadi," tegas La Ode Ida.
"Mulai dari istana, kementerian, gubernur hingga bupati dan walikota di tahun 2013 akan kosentrasi menghadapi pemilu legislatif dan presiden di tahun 2014. Efeknya, pelayanan publik semakin bobrok," kata La Ode Ida, kepada JPNN, Selasa (25/12).
Sebagian besar dari energi mereka, lanjut dia akan dikerahkan untuk meraih sukses bagi partainya masing-masing di tahun 2014. Kepentingan kelompok akan jadi prioritas utama oleh para pejabat dari kalangan partai dan itu akan mengabaikan kepentingan rakyat.
Baca Juga:
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Perwakil Daerah (DPD), La Ode Ida mengatakan pelayanan pemerintah terhadap masyarakat di tahun 2013 akan semakin bobrok.
BERITA TERKAIT
- Gubernur Sulteng Anwar Hafid Minta OPD Gerak Cepat
- Melchias Mekeng DPR: Pupuk Bersubsidi Harus Dijual Langsung di Desa
- Berkaca dari Kasus PT Sritex, Pemerintah Diminta Perhatikan Industri Padat Karya
- KontraS Minta DPR Menghentikan Pembahasan Revisi UU TNI
- Perintah Bu Mega, Kepala Daerah dari PDIP yang Belum Retret Ikut Gelombang Kedua
- Dipo Nusantara DPR Dorong Pertamina Reformasi Tata Kelola untuk Kembalikan Kepercayaan Publik