Jelang Piala Gubernur Kaltim, Persela Depak 5 Pemain
jpnn.com - LAMONGAN – Persela Lamongan mendepak lima pemain seleksi karena dianggap tak sesuai kebutuhan tim. Mereka adalah Mustaid Billah, Muhammad Afif, Ahmad Bukhori, Vincent, dan Nurul Huda.
Lima nama tersebut tidak lagi bergabung dengan skuat Persela dalam persiapan menuju Piala Gubernur Kalimantan Timur (Pilgub Kaltim). Dengan begitu, saat ini jumlah penggawa Persela tersisa 17 orang.
''Kami benar-benar serius menyiapkan tim ini agar bisa kembali berprestasi. Lima pemain tersebut bukannya tidak bagus, hanya tidak cocok dengan standar yang kami tetapkan,'' tutur Stefan Hansson, pelatih Persela kepada Jawa Pos.
Keputusan itu membuat manajemen kini harus lebih cepat mendatangkan pemain. Sebab, Piala Gubernur Kaltim sudah di depan mata.
''Setidaknya kami membutuhkan dua bek sayap lagi untuk kanan dan kiri. Tidak mungkin saya memaksa Edy (Gunawan), Taufiq (Kasrun), dan Eki (Taufik) untuk terus bermain tanpa henti,'' sambung Hansson. (io/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Live Streaming Persita Vs PSIS Semarang: Brandao Siap Tempur
- BMI Kolaborasi dengan Penyandang Disabilitas Meriahkan Soekarno Run 2025
- Laga Melawan PSM Menentukan Pemain Persis yang akan Didepak
- Persita Vs PSIS Semarang: Mahesa Jenar Lebih Percaya Diri
- Persita Vs PSIS Semarang Sore Ini: Menanti Aksi Eber Bessa
- Malaysia Open 2025: Setelah 20 Tahun, China Ukir Rekor