Jelang Pilkada 2018, Polda Kalbar Diminta Adil
jpnn.com, PONTIANAK - Anggota Komisi III DPR RI Erma Suryani Ranik mengapresiasi kinerja Kapolda Kalimantan Barat terkait banyaknya terobosan-terobosan dalam penegakan hukum.
Namun, dirinya meminta Polda Kalbar bersikap adil kepada seluruh kontestan Pilkada Kalbar.
"Saya ingin pihak kepolisian dalam rangka menyambut pilkada 2018 ini bisa memastikan mengedepankan prinsip hukum. Polisi harus bersikap adil, terhadap semua kontestan, baik itu kontestan dari parpol atau kontestan yang berasal dari perseorangan di tiap kabupaten/kota," tutur politisi Partai Demokrat itu.
Selain itu, Erma juga menginginkan kinerja Kapolda Provinsi Kalimantan Barat untuk terus membuktikan dapat menjaga keamanan menjelang Pilkada 2018.
"Saya ingin kerja-kerja Pak Kapolda, yang sudah dibuktikan dengan menjaga keamanan paska dinamika 20 Mei 2017 lalu bisa juga berlanjut kepada pilkada 2018. Sehingga ketika kita pilkada pada Juni 2018 ini, teman-teman di Polda ini sudah mantap untuk mengedepankan satu saja urusan hukum, tanpa melihat (calon dari) partai politik atau calon perseorangan," kata Erma.
Menanggapi hal tersebut, Kapolda Provinsi Kalimantan Barat Erwin Triwanto menyatakan siap melakukan segala tugas yang diberikan, terutama dalam menghadapi tahun politik.
Sebelumnya, Erwin juga mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan motivasi yang diberikan Komisi III DPR RI. (adv/jpnn)
Erma juga menginginkan kinerja Kapolda Provinsi Kalimantan Barat untuk terus membuktikan dapat menjaga keamanan menjelang Pilkada 2018.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelantikan Kepala Daerah Terpilih yang Tak Bersengketa di MK pada 6 Februari
- Ada Sindikat Penjual Bayi Promosi di TikTok, Sahroni Minta Polri Tingkatkan Patroli Digital!
- Interupsi di Rapat Paripurna, Legislator PKS Usul DPR Bentuk Pansus Terkait Pagar Laut
- Uya Kuya Bikin Konten di Lokasi Kebakaran Los Angeles, Kinerjanya di DPR Disorot
- Dukung Prabowo soal Swasembada Pangan, Legislator PKB: Bukan Kebijakan Muluk-Muluk
- TNI AL Bongkar Pagar Laut, Eks Sesmilpres Singgung Proses Hukum