Jelang Pilwako Jambi 2018, Dua Kader Berebut Perahu Gerindra

jpnn.com, JAMBI - Jelang Pemilihan Wali Kota (Pilwako) Jambi 2018 suhu politik diinternal Gerindra mulai memanas.
Diam-diam dua kader internal tengah mengicar dukungan untuk bertarung menuju orang nomor satu di kota Jambi.
Keduanya adalah Putra Absor Hasibuan dan dr. Maulana. Mereka sama-sama menjabat dibawah partai besutan Prabowo Subianto.
Putra Absor Hasibuan merupakan ketua DPC Gerindra Kota Jambi dan dr. Maulana adalah Ketua Kersira Jambi.
Keduanya mulai bermanuver untuk menyakinkan partai pemilik 5 kursi di DPRD Kota Jambi tersebut.
Wakil Ketua DPD Gerindra Provinsi Jambi, Syahbandar tidak menapikan kedua nama ini merupakan jagoaan partainya di Pilwako Jambi. Mereka dinilai cukup populer dan memiliki kans untuk didorong maju di Tanah Pilih Pseko Betuah.
“Di Kota Jambi kita punya Putra Absor Hasibuan dan dr. Maulana. Keduanya adalah kader kita,” ujarnya kemarin.
Dia mengatakan dr. Maulana merupakan ketua Kesira yang merupakan sayap Gerindra. Secara otomatis dr. Mulana adalah kader Gerindra. Sedangkan Putra Absor Hasibuan ketua DPC sekaligus merupakan pimpinan DPRD Kota Jambi.
Jelang Pemilihan Wali Kota (Pilwako) Jambi 2018 suhu politik diinternal Gerindra mulai memanas.
- Konon, Gerindra Sudah Ingatkan Ahmad Dhani Agar Bicara Hati-Hati Soal Isu Sensitif
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- Elite PKS Bertemu Petinggi Gerindra, Terlihat Santai Penuh Kehangatan, Dasco: Silaturahmi
- KPK Pastikan Tak Ada Kendala dalam Penyidikan Tersangka Anggota DPR Anwar Sadat
- Gerindra Happy Kepemimpinan Prabowo Didukung Megawati