Jelang Ramadan, Harga Daging Sapi Tembus Rp 130 Ribu
jpnn.com, TANGSEL - Jelang Ramadan, harga daging sapi mulai naik. Kenaikannya Rp 10 ribu setiap kilonya. Bila ingin dikorting harganya, konsumen harus membeli dalam jumlah banyak.
"Kalau beli di atas 10 kilo saya berani kasih potongan Rp 5 ribu," kata Dani, pedagang daging sapi lokal di Pasar Ciputat, Tangsel, Selasa (24/4).
Dia menyebutkan, naiknya harga daging sapi sudah lazim terjadi saat jelang Ramadan. Tidak hanya dagingnya, tulang iga juga naik Rp 10 ribu per kilonya.
Dari sisi stok, dia mengungkapkan, cukup aman. Sebab, daging sapi yang masuk bukan hanya dari Jawa Barat tapi juga daerah lain.
"Aman sih stoknya cuma kenaikan ini karena memang sudah alamiah," ujarnya tertawa.
Pantauan JPNN di Pasar Ciputat, daging sapi lokal baik has dalam, paha, sengkel dijual Rp 130 ribu per kilo. Sedangkan tulang iga sapi Rp 80 ribu per kilo.
Sedangkan di supermarket harga daging sapi lokal dijual Rp 143 ribu per kilo, tulang iga Rp 95 ribu. (esy/jpnn)
Pedagang daging sapi lokal di Pasar Ciputat mengatakan, sudah lazim jelang Ramadan, harga daging sapi mengalami kenaikan.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Daging Sapi Hari Ini Rp 136.480 per Kg, Harga Pangan yang Lain juga Naik
- Ditanya Rasa Makan Daging Kucing, Pemilik Indekos di Semarang: Enak dong, 3 Hari Habis
- Octa Berikan Bantuan Kepada Warga Kurang Mampu di Indonesia & Malaysia
- Steakhouse di Jakarta Ini Beri Pengalaman Unik Menyantap Daging Sapi
- Mengungkap Tradisi Ziarah Kubur dan Ikrar Halalbihalal di Betawi Pascalebaran
- Harga Daging Sapi Tembus Rp 180 Ribu Per Kilogram