Jelang Ramadan, Supermarket Ini Jual Minyak Goreng dan Gula Pasir Murah, Silakan Cek
jpnn.com, JAKARTA - Harga bahan pokok cenderung naik jelang Ramadan. Namun, ada supermaket yang memberlakukan program sembako murah menjelang Ramadan ini.
Salah satunya di Aneka Buana, Pondok Labu. Supermarket yang berada di kawasan Jakarta Selatan ini memang tidak pernah sepi pengunjung karena harga yang ditawarkan relatif ramah di kantong alias semi grosir.
Pantauan JPNN.com pada Minggu (27/3), pasokan sembako di supermarket ini cenderung lancar, kecuali untuk gula pasir merek Gulaku pasokannya tidak sebanyak merek lain.
Sebab, pembelian Gulaku di supermarket ini dibatasi maksimal 2 kilogram.
Harga gula pasir semua merek Rp 13.500 per kilogram.
Sementara, untuk minyak goreng kemasan 2 liter bervariasi di kisaran Rp 48 ribu sampai Rp 49 ribu tergantung merek. Untuk pasokannya juga aman.
Menariknya, jika biasanya yang dipadati pengunjung hanya supermarketnya, tetapi Aneka Buana fashion juga penuh. Rupanya ada yang menarik hati para pengunjung ini, yaitu program minyak goreng murah.
Setiap pengunjung yang berbelanja di Aneka Buana fashion dengan minimal pembelanjaan Rp 50 ribu bisa menebus minyak goreng kemasan 1 liter seharga Rp 14 ribu.
Jelang Ramadan, supermarket ini menjual minyak goreng dan gula pasir dengan harga murah.
- Cooling System Pilkada, AKBP Budi Berbagi di Masjid Annur dan Panti Asuhan Al-Khairiyah
- 5 Pilihan Minyak Goreng yang Aman untuk Penderita Kolesterol Tinggi
- Relawan Mas Gibran Berbagi Makanan Bergizi hingga Sembako untuk Driver Ojol
- Banjir Terpa Warga, Satlantas Polres Rohul Bawa Sembako dan Pesan Damai Pilkada
- Faisal Basri, Analisis Ekonominya Setajam Keris Raja-Raja Jawa
- Memeriahkan HUT ke-79 RI, Hayo Hotel Palembang Bagikan 300 Paket Sembako