Jelang Sail Raja Ampat, Hotel di Kota Sorong Penuh

jpnn.com - SORONG - Animo wisatawan sangat besar menyambut Sail Raja Ampat yang akan diselenggarakan pada 23 Agustus mendatang. Ini terlihat dari penuhnya sejumlah hotel di Kota Sorong. Hotel-hotel ini dipenuhi oleh wisatawan domestik maupun mancanegara. Bahkan hotel-hotel yang baru dibangun dan diresmikan pekan ini pun sudah dipenuhi wisatawan.
"Kami sudah penuh sejak minggu lalu, full booking," ujar Via salah satu resepsionis hotel yang baru dibangun di tengah Kota Sorong.
Jawaban yang sama diperoleh JPNN dan tim rombongan Kemenpora di beberapa hotel lainnya. Kamar hotel dari tipe standar hingga suite room dipenuhi oleh wisatawan yang sudah membooking.
Sementara itu, situasi di Kota Sorong menjadi lebih ramai dengan hadirnya wisatawan yang akan menuju ke Raja Ampat. Terutama di sekitar hotel yang berdekatan dengan pantai, banyak wisatawan berdiri untuk menghirup udara laut yang segar.(flo/jpnn)
SORONG - Animo wisatawan sangat besar menyambut Sail Raja Ampat yang akan diselenggarakan pada 23 Agustus mendatang. Ini terlihat dari penuhnya sejumlah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia