Jelang SEA Games 2021, Indonesia Patriots Angkut 3 Pemain Muda Potensial
jpnn.com, JAKARTA - Indonesia Patriots melakukan sejumlah pembenahan dengan memasukan Kelvin Sanjaya (Satria Muda Pertamina), Hendrick Xavi Yonga, dan Yesaya Alesandro Saudale (Pelita Jaya) ke dalam skuad asuhan Milos Pejic.
Ketiga nama di atas merupakan rekomendasi langsung dari Perbasi untuk membentuk kerangka pemain yang akan tampil bersama Timnas Basket Indonesia di SEA Games 2021.
Indonesia Patriots memang sengaja dihadirkan untuk menempa pebasket muda yang disiapkan untuk terjun di sejumlah ajang internasional, salah satunya ialah SEA Games 2021.
Ketua Perbasi Danny Kosasih merasa perlu membenahi skuad Indonesia Patriots karena dalam waktu dekat pasukan Merah Putih akan berlaga di SEA Games 2021 dan FIBA Asia Cup 2022 di Jakarta.
“Perbasi perlu melakukan persiapan matang untuk Timnas Indonesia yang akan bermain di sejumlah turnamen penting,” tulis Danny Kosasih dalam surat pemanggilan yang ditandatanganinya.
Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah menyambut baik permintaan dari Perbasi.
Junas mendukung penuh langkah tersebut karena Indonesia Patriots memang dipersiapkan untuk membentuk timnas yang tangguh di masa depan.
“Kami respons dengan baik dan mendukung penuh untuk persiapan Timnas Indonesia. Ada pengecualian bagi Indonesia Patriots di IBL 2022 karena keikutsertaan mereka adalah bagian dari pembentukan timnas,” ungkap Junas.
Indonesia Patriots melakukan sejumlah pembenahan jelang bergulirnya SEA Games 2021. 3 pemain muda potensial merapat ke skuad asuhan Milos Pejic.
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Gagal Pertahankan Momentum, Timnas Basket Indonesia Belum Pecah Telur
- Menjelang Jumpa Korea, Timnas Basket Indonesia Mencoba Lebih Disiplin
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Ditahan di Rutan, Ammar Zoni Sibuk Main Basket dan Jadi Humas Masjid