Jelang Seri II Liga 1 2021/22, Marko Simic Bicara Soal Kepercayaan
jpnn.com, JAKARTA - Striker Persija Jakarta Marko Simic memiliki ambisi untuk tampil lebih maksimal dalam Seri II Liga 1 2021/22. Dia menilai, performa Macan Kemayoran di Seri I sudah bagus, tetapi perlu ditingkatkan lebih maksimal lagi.
"Seri I untuk Persija sebenarnya tidak buruk. Kami tahu banyak tekanan karena banyak harapan. Tidak mudah bagi kami untuk langsung menemukan performa terbaik setelah liga berhenti hampir dua tahun. Semua orang perlu memahami itu dan kami harus tetap bersama," ucapnya, Rabu (13/10).
Menurut pemain asal Kroasia tersebut, penggawa Persija dalam latihan terus menyelaraskan visi jelang lanjutan Liga 1. Kekompakan dan kepercayaan antar pemain perlu ditingkatkan.
"Kami perlu saling percaya, kami harus percaya apa yang kami lakukan saat ini," tegas Simic.
Dengan kondisi saat ini, dia percaya bahwa Persija memiliki kans untuk terus meningkatkan performa. Bukan tidak mungkin, bermodalkan sepuluh poin di Seri I dan tak pernah kalah, klub ibu kota ini bisa semakin moncer di seri II.
"Kami perlu berusaha setiap hari untuk kembali ke performa terbaik sebagai tim, khususnya saya sebagai individu," tambah Simic.
Persija sendiri akan memulai Seri II dengan menghadapi Arema FC di Stadion Manahan, Solo, Minggu (17/10) mendatang.(dkk/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Jelang Seri II LIga 1 2021/22, Marko Simic punya harapan besar kepada Persija Jakarta.
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad
- Persita Vs PSM Makassar Berakhir Dramatis, 10 Pemain Tampil Luar Biasa
- Live Streaming Persis Vs Persib: OKS Buka Peluang Menurunkan Pemain Muda
- Persita Vs PSM Makassar: 1 Gol & 1 Kartu Merah di Babak Pertama
- Live Streaming Persita Vs PSM Makassar: Demi Papan Atas
- Alasan Khusus Manajemen Malut United Lepas 3 Pemain Asing
- Paul Munster Kecewa, Persebaya Berpotensi Disalip Persib