Jelang Seri Inggris, Rossi Dapat Gelar Bergengsi

jpnn.com - LONDON – Valentino Rossi mendapat suntikan moral sangat besar jelang balapan MotoGP seri Inggris. Pasalnya, jagoan Movistar Yamaha itu dianugerahi British Racing Drivers' Club (BRDC).
Rossi menjadi satu-satunya pembalap MotoGP yang berhasil mengantongi award bergengsi itu. Menurut rencana, award itu akan diberikan jelang balapan di Silverstone nanti.
Award itu diberikan seiring prestasi menawan yang diraih Rossi. Pembalap berjuluk The Doctor tersebut berhasil mengantongi enam gelar juara kelas premier sepanjang kariernya.
“Tidak ada pembalap motor yang mendapatkan BRDC. Saya akan menjadi yang pertama. Saya merasa sangat terhormat,” terang Rossi sebagaimana dilansir laman Crash, Jumat (21/8).
“Saya tahu sangat sulit menjadi anggota dari klub eksekutif ini. Ada kriteria yang sangat sulit. Saya berharap bisa mendapatkan hasil bagus di Silverstone,” tegas Rossi. (jos/jpnn)
LONDON – Valentino Rossi mendapat suntikan moral sangat besar jelang balapan MotoGP seri Inggris. Pasalnya, jagoan Movistar Yamaha itu dianugerahi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025