Jelang Timnas U-19 Indonesia vs Thailand, Shin Tae Yong Beri Pujian
jpnn.com, JAKARTA - Timnas U-19 Indonesia akan menjalani match day ketiga Piala AFF U-19 menghadapi Thailand di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (6/7) malam.
Pelatih Timnas U-19 Indonesia Shin Tae Yong mengakui laga tersebut pasti akan berat, sama dengan lawan Vietnam. Menurutnya, Thailand merupakan tim yang kuat di Grup A.
"Tim paling kuat di grup kami ialah Thailand dan Vietnam. Lawan Vietnam kami main baik, nanti lawan Thailand kami sudah mempersiapkan tim dengan baik," katanya.
Shin Tae Yong membeberkan dia sudah menonton pertandingan Thailand secara langsung saat mereka menang lawan Myanmar dengan skor telak 3-0 pada Senin (4/7) petang.
Satu yang disorot Shin Tae Yong ialah soal pertahanan Thailand yang sejauh ini mereka belum kebobolan menghadapi tim yang lumayan bagus seperti Filipina dan Myanmar.
Sebelumnya, tim berjuluk Gajah Perang itu juga menang lawan Filipina dengan skor tipis 1-0.
Oleh karena itu, kini mereka ada di puncak klasemen Grup A Piala AFF U-19 2022.
"Thailand memang tim kuat di Asia Tenggara, saya juga sudah menonton mereka main. Bisa dibilang mereka paling kukuh (pertahanannya, red) di Piala AFF U-19 kali ini," terang Shin Tae Yong.
Shin Tae Yong memberikan pujian terhadap Thailand yang akan menjadi lawan Indonesia dalam laga Piala AFF U-19 2022, Rabu (6/7) malam nanti
- Patrick Kluivert jadi Pelatih Timnas Indonesia, Bung Kus Berkomentar Begini
- Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Sebut Shin Tae Yong
- Ari Lasso: Berkat Anda dan Semua Pemain, Permainan Timnas Lebih Enak Ditonton
- Berapa Kompensasi yang Didapat Shin Tae Yong Seusai Dipecat PSSI?
- STY Memotong 1 Generasi, 4 Pemain Timnas Indonesia Moncer
- 4 Catatan Penting tentang STY, jadi Pelatih Timnas Indonesia karena Berjanji