Jelang Timnas U-22 Gelar Latihan, Hujan Deras Mengguyur Kawasan Senayan
jpnn.com, JAKARTA - Hujan deras yang mengguyur kawasan Senayan Jakarta pada Sabtu (19/1) pagi tak menyurutkan semangat para pemain Timnas U-22 Indonesia untuk menjalani latihan. Mereka langsung melakukan persiapan sebelum menggelar internal game.
Pantauan JPNN, Sabtu (19/1), latihan tersebut diawali dengan pemanasan sekira sepuluh menit, kemudian menggelar latihan passing. Pemain dibagi dalam tiga kelompok.
Suasana enjoy dan penuh canda terlihat saat latihan passing melingkar dengan dua pemain mengejar bola. Biasanya, lebih akrab disebut kucing-kucingan.
Setelah sepuluh menit, tim kemudian kembali dibagi dan menggelar penutup dengan melakukan sepakan jarak jauh. Setelah itu, pemain istirahat untuk minum sebelum sesi internal game dimulai.(dkk/jpnn)
Hujan deras yang mengguyur kawasan Senayan Jakarta pada Sabtu (19/1) pagi tak menyurutkan semangat para pemain Timnas U-22 Indonesia untuk menjalani latihan.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Apa Target Shin Tae Yong dengan Timnas U-22 Indonesia di Piala AFF 2024?
- Shin Tae Yong Pastikan Timnas U-22 Tampil di Piala AFF 2024, Target Tembus Final
- 4 Pemain Timnas U-22 Indonesia Mahasiswa Udinus Semarang, Raih Beasiswa S2
- Sukses Komandoi BP2MI, Benny Rhamdani Dipuji Pelatih Timnas U-22
- Timnas U-22 Juara SEA Games 2023, Erick Thohir Datangkan Argentina ke Indonesia
- Ikuti Kirab Juara SEA Games 2023, Menpora Dito Ariotedjo Satu Bus dengan Erick Thohir dan Timnas U-22