Jelang Turun di AFC Cup, PSM Dapat Tantangan dari Klub Liga 1
Kamis, 26 Mei 2022 – 12:50 WIB

Pemain PSM Makassar. Foto: Dok Humas PSM
jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar mendapatkan tantangan dari salah satu kontestan Liga 1. Klub tersebut adalah Persita Tangerang.
Duel PSM vs Persita rencananya akan berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tanggerang, Rabu (1/6/2022) mendatang.
"Kami sudah dapat surat resmi dari Persita Tangerang. Sekarang kami harus koordinasi dengan direksi dan pelatih soal jadwal dan akomodasi," kata asisten manajer PSM Makassar, Syahrir Nawir, Kamis (26/5/2022).
Sebelum menjalani pertandingan persahabatan dengan Persita, pasukan Juku Eja terlebih dulu melakukan uji kekuatan dengan PSIS Semarang yang berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang.
PSM Makassar mendapat tantangan uji coba dari klub Liga 1 sebelum turun di AFC Cup 2022.
BERITA TERKAIT
- Skenario Persib Bandung Kunci Gelar Liga 1 Lebih Cepat
- Sebelum Mundur dari Kursi Pelatih, Teco Punya Pesan kepada Suporter Bali United
- Evaluasi Bojan Hodak Seusai Persib Mengiris Tipis Bali United, Ini Jadi Sorotan!
- Persib Vs Bali United 2-1: Mengejutkan, Teco Mengundurkan Diri
- Bermental Juara, Persib Bangkit di Hadapan Bali United
- Fantastis! Persib Menang Comeback dari Bali United