Jelek di Game Ketiga, Tontowi/Liliyana Gagal Juara, Sedihnya...
jpnn.com - ODENSE - Satu peluang Indonesia untuk membawa gelar juara dari ajang Yonex Denmark Open Superseries pupus sudah.
Ganda campuran terbaik Merah Putih saat ini, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir kalah di final.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Odense Sports Park, Minggu (18/10) malam WIB, Tontowi/Liliyana takluk dari ganda Korea, Ko Sung Hyun/Kim Ha Na, 22-20, 18-21, 9-21 dalam durasi 1 jam 5 menit.
Di game ketiga memang duo Indonesia ini tampil under performance, tak seperti di game pertama.
Entah kenapa, tiba-tiba Tontowi dan Liliyana sering melakukan kesalahan sendiri. Sementara ganda Korea lebih banyak menunggu pemain Indonesia tertekan.
Dengan kegagalan ini, harapan Indonesia tinggal berada di pundak tunggal putra, Tommy Sugiarto yang akan berhadapan dengan Chen Long (Tiongkok) di laga terakhir (Lihat Jadwal). (adk/jpnn)
ODENSE - Satu peluang Indonesia untuk membawa gelar juara dari ajang Yonex Denmark Open Superseries pupus sudah. Ganda campuran terbaik Merah Putih
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Indonesia vs Arab Saudi: Shin Tae Yong tak Hanya Memuji Marselino Ferdinan
- Peringkat Indonesia Klasemen Sementara Grup C setelah Bahrain vs Australia Imbang
- Marselino Ferdinan 2 Gol, Ada Pemain Timnas Indonesia Blak-blakan Memberi Sanjungan
- Indonesia vs Arab Saudi: Maarten Paes Ungkap Arti Penting Kemenangan
- Indonesia vs Arab Saudi 2-0: Reaksi Marselino Ferdinan Menjadi Pahlawan Kemenangan
- Klasemen Sementara Grup C: Timnas Indonesia Terbang, Arab Saudi Melorot