Jemaah Haji dan Umrah Warga Jabar Akan Diberangkatkan dari Bandara Kertajati
jpnn.com, JAKARTA - Jamaah haji dan umrah pada 2019 untuk wilayah Jawa Barat bagian Timur akan dipindahkan ke Bandra Kertajati. Hal ini merupakan hasil rapat koordinasi (Rakor) terkait haji dan umroh bersama Kemenko Maritim dan Kementerian Agama di Kantor Kemenko Maritim, Jakarta Pusat, Jumat (10/5).
Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi kepadatan penerbangan di Bandara Soekaro-Hatta (Soetta).
Adapun daerah Jawa Barat bagian Timur antara lain; Majalengka, Subang, Indramayu, Cirebon, Tasik dan Ciamis.
BACA JUGA: Alhamdulillah, Seluruh Jemaah Haji Indonesia Dapat Layanan Bus Salawat
“Tadi kami membahas haji dan umrah melalui kertajati sudah diputuskan semua haji dan umroh untuk jawa barat bagian timur. Nah diharapkan itu bisa mengurangi kepadatan yang ada di Soekarno-Hatta,” ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
Budi menyebutkan akan ada 20 flight sehingga jumlahnya sekitar 400 flight untuk pulang pergi tahun ini di Bandara Kertajati.
Sedangkan kuota haji di wilayah Jawa Barat bagian Timur ada sekitar 4.000 jamaah haji dan untuk umroh ada sekitar 500 ribu jemaah.
Rencananya pemindahan penerbangan umrah akan dimulai setelah lebaran.(chi/jpnn)
Akan ada 20 penerbangan ibadah haji/umrah sehingga jumlahnya sekitar 400 flight untuk pulang pergi tahun ini di Bandara Kertajati.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Tenda Dua Lantai di Mina, Fasilitas Baru untuk Jemaah Haji Khusus
- Calon Wakil Walkot Cilegon Fajar Melepas Keberangkatan Jemaah Umrah Gratis
- Area Khusus untuk Jemaah Haji dan Umrah di Bandara Soetta Dinilai Penting
- BPKH Sukses Gelar Hajj Run 2024 di Padang, Begini Keseruannya
- AMPHURI Dorong Prabowo Lobi Arab Saudi, Biar Kuota Haji Indonesia Bertambah
- Dahulu Suka Piknik Bareng, Ratusan Warga Windan Kini Kompak Pergi Umrah Bersama