Jembatan Selat Sunda Harus Murni Karya Anak Negeri
Selasa, 12 April 2011 – 16:16 WIB

Jembatan Selat Sunda Harus Murni Karya Anak Negeri
JAKARTA — Pemerintah terus mendorong koneksi transportasi pulau Sumatera dan Pulau Jawa dengan membangun Jembatan Selat Sunda (JSS). Meski berharap nantinya mega proyek akan dibiayai pihak swasta, namun pemerintah akan memastikan seluruh proses pembangunan JSS merupakan hasil karya anak negeri.
Menteri Koordinator perekonomian, Hatta Rajasa pada wartawan di Jakarta, Selasa (12/4) mengatakan, JSS diharapkan bisa menjadi salah satu ikon baru Indonesia. Karena itulah, seluruh desain bahkan tenaga ahli pembangunan JSS harus asli Indonesia.
"Tentu untuk desain dan pembangunan butuh dana yang begitu besar. Tidak masalah, nanti kita akan lihat BUMN, BUMD atau siapapun yang akan membentuk konsorsium," kata Hatta.
Selain dari investor, Pemerintah Daerah (Pemda) juga diharapkan bisa ikut berperan aktif dalam rencana pembangunan JSS ini. Apalagi, kata Hatta, seluruh Gubernur se-Jawa dan Sumatera telah ikut mendesak agar pembangunan JSS segera terealisasi.
JAKARTA — Pemerintah terus mendorong koneksi transportasi pulau Sumatera dan Pulau Jawa dengan membangun Jembatan Selat Sunda (JSS). Meski
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang