Jenazah Gubernur Kepri Diterbangkan ke Tanjungpinang Sore Ini

jpnn.com - BATAM - Staf humas Pemprov Kepri, Patrick Nababan mengatakan jenazah Gubernur Kepri HM Sani langsung diterbangkan ke Tanjungpinang.
Saat ini, jenazah Sani sudah berada di Bandara Soekarno Hatta untuk diterbangkan langsung ke Tanjungpinang.
"Sekarang dalam proses administrasi untuk pemulangan di bandara Cengkareng," kata Patrik Nababan seperti dikutip dari batampos.co.id (Jawa Pos Group), Jumat (7/4).
Jenazah Sani akan tiba di rumah duka di Jalan Cempedak sore ini. "Apakah pakai pesawat carteran atau komersil belum tahu. Tapi sore ini ada penerbangan Sriwijaya dari Jakarta ke Tanjungpinang," kata Patrik.
Sekedar diketahui Gubernur Kepri HM Sani meninggal dunia, Jumat (8/4) sekitar pukul 15.15 WIB di Rumah Sakit Abdi Waluyo Jakarta.(nur/ray/jpnn)
BATAM - Staf humas Pemprov Kepri, Patrick Nababan mengatakan jenazah Gubernur Kepri HM Sani langsung diterbangkan ke Tanjungpinang. Saat ini, jenazah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PPPK Tahap 1 Bantul Baru Bisa Mulai Efektif Bekerja Juli 2025, Ini Penjelasan Triyanto
- Gempa Bumi 5,3 Magnitudo Guncang Waingapu NTT, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami
- Innalillahi, Anak Tewas Tersedot Saluran Pembuangan Kolam Renang
- Cegah Kasus Kesehatan Mental Lewat Platform Heroremaja Besutan Yayasan Plato
- Viral Warga Asal Sultra Mengaku Ditolak Dinsos Jatim, Ternyata
- Dukung Mudik Lebaran, Hutama Karya Kebut Proyek Tol Palembang-Betung