Jenazah Kernet Truk yang Terjun Bebas Diduga Terjepit di Dasar Waduk

jpnn.com - PEKANBARU - Jenazah Siiben alias Iben, 35, kernet truk Fuso yang terjun ke waduk PLTA Koto Panjang sejak sepekan lalu akhirnya diketahui. Jasad korban diperkirakan terjepit bagian depan truk di kedalaman 16 meter.
"Posisi jasad korban sudah diketahui setelah anggota dari Polres Kampar melakukan penyelaman. Jasadnya masih terjepit dibagian depan truk dan masih sulit untuk dievakuasi," kata Kasi Kedaruratan BPBD Kampar M Nasir seperti dikutip dari Riaupos.co (Grup JPNN), Rabu (3/5).
Dikatakannya, saat ini petugas dari Polres Kampar dibantu warga sedang melakukan upaya untuk mengevakuasi badan truk yang tenggelam dengan menggunakan alat berat sehingga jasad korban bisa sekaligus lepas dari himpitan truk dan dapat dievakuasi.
"Memang sejak beberapa hari yang lalu sudah diupayakan untuk mengevakuasi badan truk namum selalu gagal karena sulitnya area dan keterbatasan alat. Mudah-mudahan evakuasi hari ini bisa berhasil," sambungnya.
Sebelumnya, jasad korban lainnya yakni supir truk bernama Siim, 38, sudah berhasil dievakuasi pada Sabtu (30/5) lalu, sekitar pukul 09.30 WIB. Jasad Siim ditemukan mengapung sekitar dua meter dari lokasi tenggelamnya truk. (fit/jpnn)
PEKANBARU - Jenazah Siiben alias Iben, 35, kernet truk Fuso yang terjun ke waduk PLTA Koto Panjang sejak sepekan lalu akhirnya diketahui. Jasad korban
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 253.409 Warga Jateng Manfaatkan Program Pemutihan Pajak, Terkumpul Rp61,9 Miliar
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan