Jenazah Prajurit TNI Korban Kecelakaan Truk Tangki Pertamina Dibawa ke Rumah Duka
Kepolisian mengkonfirmasi sepuluh orang meninggal dunia akibat kecelakaan maut yang terjadi di Jalan Raya Alternatif Cibubur, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Senin sore.
"Korban masih dinamis. Tadi sementara korban meninggal dunia ada delapan, tetapi setelah kami sisir di beberapa rumah sakit, korban meninggal dunia ada sepuluh,” kata Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Aan Suhanan di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Aan menambahkan sembilan jenazah korban kecelakaan itu telah dibawa ke RS Polri Kramat Jati. Sedangkan untuk satu korban meninggal dunia dibawa ke RS Permata Cibubur.
"Kemudian luka-luka ada lima. Kalau lihat dari lukanya rata-rata luka ringan. Alhamdulillah mudah-mudahan cepat sembuh," ujar Aan.
Aan mengatakan kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 15.55 WIB. Berdasarkan keterangan saksi mata, kecelakaan itu terjadi saat lampu lalu lintas dalam kondisi merah. (antara/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Satu jenazah korban kecelakaan truk tangki Pertamina yang merupakan prajurit TNI AL sudah dibawa ke rumah duka.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Kecelakaan Maut di Semarang, Sopir Truk Tronton Sempat Terjepit di Kabin Kemudi
- Rem Truk Tronton Blong, Hantam Warung & Kendaraan di Semarang, 2 Orang Tewas
- Kecelakaan Truk Aki Rem Blong di Turunan Silayur Semarang, Dua Orang Meninggal Dunia
- Polisi Kaji Hasil Olah TKP Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang
- Menjelang HUT Ke-62, Korps Wanita TNI AL Beranjangsana di Wilayah Jakarta
- Kecelakaan Maut di Pantura Semarang, Mahasiswa Seni Rupa Unnes Tewas