Jenazah Sudirman Disambut Upacara Militer
Jumat, 19 Oktober 2012 – 06:30 WIB

Jenazah Sudirman Disambut Upacara Militer
MAROS - Jenazah Kanit Intel Polsek Poso Pesisir, Bripka Anumerta Sudirman yang tewas mengenaskan bersama rekannya Andi Sapa saat melakukan penyelidikan pelaku peledakan bom di Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng) beberapa waktu lalu tiba di Terminal Cargo Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Sekitar pukul 08.30 Wita, Kamis (18/10). Dalam prosesi penyambutan jenazah itu, nampak hanya istri korban yang terlihat setia mendampinginya saat diterbangkan dari Palu dengan menggunakan pesawat Lion Air JT 781.
Setibanya di Terminal Cargo Bandara, jenazah disambut dengan upacara militer yang dipimpin Inspektur Upacara, Kepala Bidang (Kabid) Teknologi Informasi Polda Sulsel, Kombes A Rafik dan Komandan Pleton Sabhara Polda Sulsel, Ipda Nico selaku komandan upacara.
Baca Juga:
Upacara militer itu juga diikuti satu kompi Brimob Polda Sulsel, dari TNI dua pleton Yon Raiders 700, serta dua Pleton Yon Kaveleri, dua pleton Yon Arhanud, satu pleton Sabhara Polda Sulsel. Serta beberapa pejabat teras dari Polda Sulsel, pejabat teras Kodam VII Wirabuana, dan Polres Maros.
Baca Juga:
MAROS - Jenazah Kanit Intel Polsek Poso Pesisir, Bripka Anumerta Sudirman yang tewas mengenaskan bersama rekannya Andi Sapa saat melakukan penyelidikan
BERITA TERKAIT
- Diterjang Banjir, Jembatan Gantung di OKU Timur Putus
- Ada 33 Keluarga yang Bisa Tempati Rusun Kampung Bayam, Sebagian Masih di Rusun Nagrak
- Pemprov DKI Bakal Gaji Warga Kampung Bayam Sesuai UMR
- Kejari Muba Tetapkan H Alim dan Amin Mansyur Tersangka Kasus Mafia Tanah
- Herman Deru Apresiasi KAI Dorong Ekonomi Sumsel Lewat Pengembangan Jalur KA Logistik
- Ini Pesan Gubernur Herman Deru di Pelantikan Ketua TP PKK 16 Kabupaten/Kota se-Sumsel