Jendela Transfer Dibuka Sampai 10 April, tapi Ada Syaratnya
jpnn.com - DIBUKANYA kembali jendela transfer pemain lokal Indonesia Super League (ISL) sampai 10 April mendatang ternyata dibatasi. Operator ISL PT Liga Indonesia (PT LI) menyebut klub tak sebebas saat jendela transfer sebelum Februari lalu.
Sekretaris PT LI Tigor Shalom Boboy menegaskan, pada jendela transfer April ini, klub hanya boleh menambah pemain.
"Tidak boleh ada pemain yang digantikan. Mereka hanya boleh nambah," ungkapnya.
Saat disinggung terkait regulasi yang sifatnya fleksibel, Tigor mengiyakan karena prinsipnya, lanjut dia, kompetisi belum mulai dan kondisinya diluar kemampuan semua klub dan PT LI.
"Kompetisinya aja kan belum mulai, regulasi itu mengikat ke kompetisi. Dan, kondisinya memang di luar prediksi, karena itu regulasinya tak mengikat sesuai dengan yang tertulis, tapi ngikut kompetisinya, dan disesuaikan," ungkapnya.
Nah, untuk tak menghilangkan esensi regulasi, proses pembelian pemain pun tak sebebas awal persiapan kompetisi.
"Tolong dicatat, hanya boleh menambah pemain bagi klub yang merasa kurang, bukan penggantian pemain," tegasnya. (dkk/jpnn)
DIBUKANYA kembali jendela transfer pemain lokal Indonesia Super League (ISL) sampai 10 April mendatang ternyata dibatasi. Operator ISL PT Liga Indonesia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
- Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa