Jenderal Andika Bertemu Menteri Johnny, Ada Kabar Baik untuk Pos Militer di Wilayah 3T
jpnn.com, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa bertemu dengan Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny Gerard Plate, Selasa (28/12) pagi di Jakarta. Keduanya membahas telekomunikasi di wilayah terluar di Indonesia.
Menteri Johnny menyatakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) akan memberikan dukungan komunikasi untuk pos militer khususnya yang berada di wilayah terdepan, terluar dan tertinggal atau 3T.
"Kami akan bekerja sama untuk memastikan tersedianya infrastruktur teknologi informasi dan komunikasi (TIK) yang lebih memadai di titik-titik terluar penyelenggaraan negara dan keamanan negara," kata Menteri Johnny ditemui di kantornya di Jakarta, Selasa (28/12).
Kominfo berencana memberi bantuan berupa infrastruktur telekomunikasi dan internet di 200 titik pos layanan TNI di wilayah terluar tahun depan.
Pos militer tersebut akan diberi sambungan internet menggunakan teknologi VSAT agar bisa terhubung ke satelit.
"Kominfo saat ini memiliki kapasitas satelit yang cukup untuk wilayah tersebut," kata Menteri Johnny.
Rencana penyediaan internet satelit di pos militer ini bergulir setelah Jenderal Andika Perkasa mendapat laporan tentang kesulitan akses telekomunikasi di sejumlah pos mereka, terutama yang terletak di wilayah terluar dan kepulauan.
“Kami tidak bisa biarkan pos itu tanpa komunikasi sama sekali," kata Jenderal Andika.
Jenderal Andika bertemu Menteri Johnny. Kominfo berencana memberikan dukungan komunikasi untuk pos militer khususnya di wilayah 3T.
- Panglima TNI Menunjuk Letjen Nugroho Sulistyo Budi menjadi Kepala BSSN
- Terbit SK Panglima TNI, Mayjen Ariyo Windutomo Dilantik Jumat Pagi
- Di Hadapan Menhan-Panglima TNI, Legislator Bicara Kasus di Sumut, Prajurit Jangan Terpancing
- 4000 Prajurit TNI Terlibat Judi Online Selama 2024
- Hari Pahlawan, ASDP Hadirkan Layanan Prima Hingga Wilayah 3T
- PNM Buka Akses Pembiayaan untuk Ibu-Ibu Prasejahtera di Merauke