Jenderal Andika kepada Gubernur Dominggus: Saya Ingin Lihat Papua Barat Maju

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa menerima kunjungan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan di Mabesad Jakarta.
Pertemuan itu merupakan silaturahmi, sekaligus membicarakan kerja sama TNI AD dan Pemerintah Provinsi Papua Barat.
Kerja sama dimaksud terkait penerimaan bintara prajurit karier TNI AD Program Otonomis Khusus Putra dan Putri Asli Papua.
“Apa yang bisa saya bantu, pak?” kata Jenderal Andika kepada Gubernur Dominggus sebagaimana dilihat di video pada akun TNI AD di YouTube, Minggu (14/11).
Dominggus lantas menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Jenderal Andika Perkasa yang melalui Kodam XVIII/Kasuari telah membantu Pemerintah Provinsi Papua Barat, terkait penerimaan 1.000 bintara otsus.
“Terima kasih Bapak Kasad yang sudah membantu kami melalui Kodam XVIII/Kasuari,” kata Gubernur Dominggus dalam pertemuan yang juga dihadiri Panglima Kodam XVIII/Kasuari Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, itu.
“Saya atas nama pemerintah provinsi, dan juga para bupati, wali kota, serta masyarakat Papua Barat menyampaikan penghargaan dan terima kasih untuk Bapak Kepala Staf Angkatan Darat yang telah membantu kami, 1000 bintara otsus. Ini baru terjadi sekali ini, setelah bapak memimpin. Luar bisa,” lanjut Dominggus.
Jenderal Andika pun lantas menyampaikan pertanyaan kepada Dominggus dalam bincang-bincang santai itu.
Jenderal Andika Perkasa kepada Gubernur Dominggus Mandacan mengatakan bahwa dia ingin melihat Papua Barat maju. Jenderal Andika siap mengakomodasi permintaan Gubernur Dominggus soal penerimaan prajurit TNI AD di Papua Barat.
- Hadiri RDP dengan Komisi II, Wamendagri Beberkan Perkembangan 4 DOB Papua
- KSAD Jenderal Maruli Tegaskan Letkol Teddy tak Perlu Mundur dari TNI
- Lontarkan Kritik, Ketum GPA Desak Teddy Seskab Mundur dari TNI
- Soal Penambahan Usia Pensiun Prajurit, Panglima Singgung Kesiapan Tempur dan Regenerasi
- Satgas Cartenz Ungkap Kasus Penyelundupan Senjata, Legislator Komisi I Bilang Begini
- Bela Kenaikan Pangkat Teddy Seskab, KSAD: Kewenangan Panglima TNI dan Saya