Jenderal Andika Terima Bantuan Enam Ambulans untuk Operasional RS TNI AD
jpnn.com, JAKARTA - TNI Angkatan Darat (AD) menerima hibah enam unit ambulans dengan kelas setara mini ICU atau mini hospital. Hibah ini berasal dari PT Kebun Tebu Mas.
Penyerahan hibah ini dilakukan oleh Direktur Utama PT Kebun Tebu Mas Ali Sanjaya Boedidarmo kepada Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa.
Dukungan Toyota Hiace Commuter Ambulance ini akan diberikan kepada 6 Rumah Sakit (RS) TNI AD. Yakni RS Tingkat IV J.A Dimara Kesdam XVIII/Kasuari, RS Tingkat IV 17.07.01 Merauke, RS Tingkat III Slamet Riyadi Surakarta, RS Tingkat III dr. Soetarto Jogjakarta, RS Tingkat IV Kencana Serang dan RS Tingkat III Salak Bogor.
“Terima kasih atas kepedulian dan dukungan mas Ali dan perusahaan kepada TNI AD, bantuan 6 unit Ambulance ini sangat berarti apalagi dengan kelas setara mini ICU,” ujar Andika kepada wartawan, Selasa (23/2).
Menurut Andika, ambulans baru ini akan dioperasikan untuk beberapa rumah sakit TNI AD. Ia menerangkan, perlengkapan dan fasilitas yang lengkap ambulans ini akan meningkatkan pelayanan dan kemampuan dari 6 Rumah Sakit yang menerima.
Sehingga akan lebih maksimal dalam melayani pasien baik dari internal TNI AD maupun masyarakat umum.
“Mereka lebih mampu melayani anggota TNI AD dan keluarganya, maupun masyarakat di Kota di mana Rumah Sakit mereka ini berada,” ucap Andika.
Terpisah, Karumkit Tingkat IV J.A. Dimara Kesdam XVIII/Kasuari, Kapten CKM Ricky Yudatmoko mengatakan, bantuan ambulans ini akan sangat bermanfaat untuk memberikan pelayanan. Sebab, di tempatnya masih mengalami keterbatasan jumlah ambulans.
Jenderal Andika menerima hibah enam unit ambulans untuk operasional Rumah Sakit TNI AD.
- TNI AD Kerahkan Ratusan Personel untuk Membantu Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
- KSAD Jenderal Maruli Periksa Kesiapan Operasional Satuan Angkutan Air TNI AD
- Brigjen TNI Antoninho Sampaikan Pesan KSAD Tentang Netralitas Prajurit TNI AD Menjelang Pilkada Serentak 2024
- Ini Dukungan Bea Cukai ke TNI AD Demi Kelancaran Ikuti Kompetisi Menembak di Filipina
- ASABRI Jamin Para Purnawirawan Bisa Menikmati Masa Purnabakti dengan Tenang
- KSAD Jenderal Maruli Pimpin Wisuda Purnawira 160 Pati TNI AD